Indonesia sebagai salah satu negara dengan ekonomi terbesar di Asia Tenggara, memiliki berbagai sektor bisnis yang mendominasi dan berperan penting dalam pertumbuhan ekonominya. Beberapa bisnis besar ini tidak hanya berhasil menguasai pasar domestik, tetapi juga memiliki pengaruh di kancah global. Dari sektor energi hingga teknologi, berikut adalah beberapa bisnis paling besar di Indonesia yang memainkan peran penting dalam perekonomian nasional.
4 Sektor Bisnis Besar Indonesia Sampai 2024
- Pertamina (Sektor Energi)
Pertamina perusahaan minyak dan gas milik negara adalah salah satu perusahaan bisnis besar di Indonesia. Didirikan pada tahun 1957, Pertamina memegang peran kunci dalam pengelolaan sumber daya energi Indonesia. Perusahaan ini bergerak di sektor hulu dan hilir, mulai dari eksplorasi dan produksi minyak bumi, gas alam, hingga pengolahan, distribusi, dan penjualan bahan bakar.
- Bank Rakyat Indonesia (BRI) (Sektor Perbankan)
Bank Rakyat Indonesia (BRI) merupakan salah satu bank terbesar dan paling berpengaruh di Indonesia. Didirikan pada tahun 1895, BRI awalnya fokus melayani sektor agraris dan pedesaan. Saat ini, BRI dikenal sebagai bank yang memiliki jaringan cabang terluas di Indonesia, dengan fokus pada usaha kecil dan menengah (UKM).
- Indofood (Sektor Makanan dan Minuman)
Indofood adalah salah satu perusahaan makanan dan minuman bisnis besar di Indonesia dan dikenal sebagai produsen mi instan terpopuler di dunia. Didirikan pada tahun 1968 oleh Sudono Salim, Indofood kini telah berekspansi ke berbagai produk pangan lain seperti tepung terigu, minyak goreng, dan makanan olahan lainnya.
- Gojek (Sektor Teknologi)
Gojek yang didirikan oleh Nadiem Makarim pada tahun 2010 adalah perusahaan teknologi Indonesia yang telah mengubah wajah transportasi dan gaya hidup masyarakat. Awalnya dimulai sebagai layanan ojek berbasis aplikasi, Gojek kini menjadi platform super-app yang menyediakan berbagai layanan. Mulai dari transportasi, pengiriman makanan, pembayaran digital, hingga berbagai layanan lainnya.
Bisnis Indonesia Yang Sudah Mulai Meredup
- Astra International (Sektor Otomotif dan Diversifikasi Bisnis)
Bisnis besar Astra International adalah salah satu konglomerat terbesar di Indonesia. Dengan bisnis yang mencakup berbagai sektor, termasuk otomotif, jasa keuangan, agribisnis, teknologi informasi, infrastruktur, dan logistik. Astra merupakan pemegang hak distribusi dan penjualan berbagai merek kendaraan terkemuka, seperti Toyota, Honda, dan Isuzu.
- Telkom Indonesia (Sektor Telekomunikasi)
Telkom Indonesia adalah perusahaan telekomunikasi terbesar di Indonesia dan memiliki peran penting dalam perkembangan infrastruktur digital di seluruh negeri. Sebagai perusahaan milik negara, Telkom menguasai pasar layanan internet, telepon, dan televisi berbayar. Dengan jaringan yang mencakup seluruh Indonesia, Telkom menjadi pilar utama dalam menyediakan akses komunikasi dan internet di seluruh pelosok negeri, termasuk daerah terpencil.